PENDIDIKAN

SMA Negeri 5 Denpasar Ciptakan MPLS Yang Ramah dan Menyenangkan.

SOROT BALI,  DENPASAR – Sebelum  pembelajaran baru dimulai siswa baru diwajibkan mengikuti MPLS dan hari ini 15 juli 2024 ratusan siswa baru SMA 5 Denpasar mengikuti MPLS bertempat di Aula sekolah.

 

“ Kepala Sekolah SMA Negeri 5 Denpasar, Dra. Cokorde Istri Mirah Kusuma Widiawati. M.Sos. menyampaikan,   MPLS yang dilaksanakan SMA Negeri 5 Denpasar mengacu pada panduan yang sudah ada yakni MPLS yang ramah dan menyenangkan dan  tidak ada kekerasan atau buliying,

“ Menurutnya, MPLS yang kita laksanakan sekarang yakni MPLS yang  menyenangkan, karena sekarang kurikulum merdeka belajar kita harus membuat anak anak senang dan jangan sampai masa MPLS ada guru guru yang marah pada anak  anak, dan apa bila ada guru yang marah marah anak anak bisa menghubungi kepala sekolah, Ujar Bu Cok disela sela kegiatan.

 

“ lebih lanjut ia mengatakan, MPLS yang akan dilaksanakan selama 3 hari yakni mulai tanggal 15 , 16 Juli 2024 dan 18 juli 2024,  berbagai materi  sudah disiapkan antara lain :  gerakan sekolah sehat, dengan tanaman cepat panen dan ini sudah dilakukan anak anak waktu jeda semester sekolah, dan saat ini kami sudah bekerja sama dengan ( BSIP ) Badan Standar Instrumen Pertanian yakni bagaimana caranya menanam tanaman agar cepat panen, seperti Tabulapot dan ini sudah kita kerjakan.

Selain  semua materi dari sekolah sudah disiapkan ada juga dari instansi lain yang memberikan materi namun melalui pemutan video antara lain dari Bapak Sekda dan juga dari KSPAN, “ terangnya.

Harapan saya anak anak harus berjuang  semaksimal mungkin untuk bersama sama menghasilkan output yang lebih baik karena tahun lalu tamatan SMA 5 Denpasar yang lolos melalui SNBP di Perguruan Tinggi Negeri jumlahnya terbanyak di Kota Denpasar.” Ungkapnya(*).

Baca Juga :  HUT Ke 48 SMA Negeri 5 Denpasar Wujudkan Tali Kasih.