SOROT BALI, DENPASAR – Ujian Sekolah secara daring di SMK Negeri 3 Denpasar memasuki hari ke 3, dan sampai hari ini sudah terlaksana dengan baik. Semua siswa dapat melaksanakan tugasnya dengan baik hanya beberapa siswa yang terkendala dengan masalah jaringan internet namun sekolah sudah memfasilitasi dengan memperbolehkan siswa masuk sekolah untuk melaksanakan Ujian Sekolah. “ Kata Kepala Sekolah SMK Negeri 3 Denpasar. Drs. Anak Agung Bagus Wijaya Putra. M.Pd.
“ Ia menjelaskan, Tahun ini sebanyak 575 siswa yang mengikuti Ujian Sekolah secara daring yang dimulai dari tanggal 14 sampai dengan tanggal 22 maret 2022, Sedangkan mata pelajaran untuk ujian sekolah sesuai dengan kurikulum , “ Menurutnya, seluruh siswa wajib mengikuti Ujian Sekolah walaupun nilai ujian tidak menentukan kelulusan, namum ujian sekolah tetap menentukan kelulusan siswa, selain itu ujian menjadi tolak ukur kemampuan siswa dalam menyerap pelajaran disekolah, sedangkan bagi yang belum bisa mengikuti ujian , siswa dapat mengikuti ujian susulan. “ Jelasnya.
“ Ia menyampaikan, Saat ini belum bisa dilakukan belajar tatap muka Karena Bali masih level 3, sesuai arahan bapak gubernur jadi masih belum bisa untuk belajar tatap muka.” Ucapnya.
“ Pihaknya berharap agar siswa selalu menjaga kesehatan dan taat dengan protokol kesehatan yakni dengan memakai masker,sehingga bulan depan dapat mengikuti ujian praktik yang dilaksanakan secara luring di sekolah.” Tutupnya.(*).