SOROT BALI, DENPASAR – SMP PGRI 5 Denpasar sukses meraih sebagai juara umum pada Ajang Pekan Olahraga Seni Antar Pelajar (Porsenijar) PGRI kota Denpasar ke-8 tahun 2022 yang diselenggarakan YPLP PGRI kota Denpasar. Sabtu (24/9/2022).
“ Kepala Sekolah SMP PGRI 5 Denpasar I Made Radita Berata.S.Pd. menyampaikan, dari delapan cabang yang diperlombakan tujuh diantaranya memperoleh juara di masing-masing bidang baik seni maupun olahraga, dari ketujuh cabang yang mendapat juara yakni, juara 1 Tenis Meja, Juara 1 Catur, Juara 1 Tari Condong, Juara 1 Sekar Alit, Juara 2 Pidarta Bahasa Bali, Juara 3 Senam PGRI dan Juara 3 Speak English.” Kata I Made Radita Berata. S.Pd.
“ Lebih lanjut dikatakan, Pihaknya mengapresiasi dan bangga atas capaian anak didiknya dalam mengikuti perhelatan tahunan ini meskipun dalam keterbatasan waktu untuk mempersiapkan secara maksimal, namun dengan kekompakan dan kerja keras stakeholder prestasi sebagai Juara Umum dapat dicapai dengan hasil yang sangat memuaskan.
“Kami sangat bangga atas prestasi yang diraih siswa kami walaupun waktu berlatihnya yang sangat singkat namun mampu menyabet juara umum kembali,” ucapnya dengan rasa bangga.
“ Pencapaian yang sangat baik ini berkat peran aktif seluruh komponen lembaga sekolah yang terus bekerja keras secara bersama-sama, saling mendukung, bersinergi, berkolaborasi dengan penuh semangat.
Dirinya mengaku sangat mendukung sepenuhnya kegiatan siswa-siswi Spegrima yang bertujuan positif untuk menjadi yang terbaik dan berprestasi baik akademik maupun non akademik.
“Saya mendukung sepenuhnya dan memberikan ruang kreativitas bagi siswa siswi SMP PGRI 5 Denpasar. Sesuai kebijakan pemerintah adalah merdeka belajar. Merdeka dalam berproses, merdeka mencapai suatu tujuan,” kata Radita yang belum lama ini siswa juga berhasil meraih juara nasional pencak silat.
“ Ia mengingatkan, agar jangan hanyut dan terlena dengan hasil yang sudah dicapai, Perjalanan dan perjuangan masih panjang. jadi bagi para siswa harus rajin dan tekun untuk berlatih untuk berprestasi kedepannya.
“Sekali lagi kami matur suksma dan rasa syukur atas kerjasama semua pihak mulai dari staf pimpinan, para pembina dan para peserta lomba dalam menyukseskan perhelatan ini menjadi suatu kebanggaan untuk keluarga besar Spegrima,” pungkas Radita (*).